Just another Information

Friday, September 20, 2013

 Bos YG Entertainment Ungkap Sistem Training yang Diterapkan untuk Artis Asuhannya


Jadi agensi terbesar di Korea Selatan, YG Entertainment punya cara sendiri untuk mendidik para artis asuhannya, termasuk untuk para trainee dalam program ‘WIN: Who Is Next?’ yang siap debut sebagai boyband baru YG setelah Big Bang.

Para fans yang mengikuti program ‘WIN’ pasti melihat image sang CEO, Yang Hyun Suk yang kerap memberikan komentar negatif serta sinis kepada para calon boyband dari Tim A dan Tim B. Hal yang sangat berbeda jauh saat kita menyaksikan Yang Hyun Suk menjadi juri dalam program SBS ‘K-Pop Star’ yang penuh dengan kelembutan.


Terkait perbedaan image nya tersebut, Yang Hyun Suk menyatakan, “Kepada mereka yang bukan artis asuhanku, aku mencoba untuk bisa selembut mungkin. Tapi kepada artis asuhanku, maka aku mencoba untuk bisa sekeras mungkin. Aku sering mendengar bahwa image ku di ‘WIN’ dan ‘K-Pop Star’ sangat berbeda jauh.”

Kemudian ia melanjutkan, “Dalam keluarga YG, peranku adalah bukan menjadi seseorang yang memuji sebuah hasil karya yang bagus, tapi menjadi seseorang yang menunjuk kekurangan dan mengisi aspek kekurangan yang mereka miliki. Aku sengaja membuat mereka sakit hati agar mereka bisa membentuk kulit yang ‘tebal’.”

 Yang Hyun Suk juga percaya bahwa hal yang dilakukan kepada para trainee ‘WIN’ tersebut pasti akan berguna untuk para artisnya menjadi lebih baik dan bersiap menghadapi kerasnya persaingan di industri musik. “Meski hanya ada 2 tim yang berkompetisi dalam ‘WIN’, tetapi ketika mereka berhadapan dengan dunia luar, kompetitor mereka akan berjumlah ratusan dan ribuan. Jadi aku harus melakukan apapun yang aku bisa untuk membuat mereka menjadi kuat saat aku mengirim mereka ke luar.” Pungkasnya.



Cr:dreamersradio
Categories: ,


Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Pellentesque volutpat volutpat nibh nec posuere. Donec auctor arcut pretium consequat. Contact me 123@abc.com

0 comments:

Post a Comment